Tag Archive | Transportasi Cepat

Naik KRL?…..Lumayan………Sedikit Lebih Baik…….

Beberapa hari ini saya mencoba berganti ke transportasi publik, yaitu Kereta Rel Listrik (KRL). Berhubung mau pulang kampung ya berarti harus naik transportasi publik, kebetulan pula biaya naik motor saat ini 11-12 sama naik KRL. KRL daerah jabodetabek kalo tidak salah di organisir oleh anak perusahaan PT. KAI yaitu PT. KAI Commuter Jabodetabek dengan situs resminya http://www.krl.co.id/. Untuk komunitasnya (pengguna KRL) juga ada dengan situsnya http://www.krlmania.com/. Sewaktu tahun 2009-an seingat saya KRL Express Bogor – Jakarta Kota (terkenal dengan Pakuan Express) masih tersedia dan KRL Ekonomi masih sering dijumpai.

Sektiar tahun 2010 atau 2011 KRL Express dihilangkan dan KRL Ekonomi mulai “disisihkan” bertahap. Digantikan dengan sistem 15 menit KRL yang mampir di setiap stasiun dan pada 5 Desember 2011 diberlakukan LoopLine yang pada dasarnya untuk menambah jalur perjalanan dengan jumlah armada yang ada:

Sepertinya Masyarakat Sudah Beradaptasi………

Read More…

Trik Agar Masyarakat Beralih Ke Transportasi Umum

Busway Transjakarta

Transportasi umum saat ini kondisinya memang tidak senyaman, semurah, seaman dan secepat yang diharapkan. Jadi masyarakat akhirnya memilih kendaraan pribadi baik itu mobil maupun sepeda motor untuk memenuhi sarana transportasi yang diindinkan. Lantas bagaimana usaha pemerintah untuk menciptakan hal tersebut?sistem Busway yang dikenal sebagai TransJakarta bisa dijadikan contoh. Namun perlu diperhatikan bahwa sistem Busway baru efektif diterapkan di DKI Jakarta. Bagaimana jika “system” tersebut diimplementasikan ke tansportasi umum yang lain di DKI Jakarta?yah sebagai contoh saja Angkot, Bis Metromini, Bis Kopaja dan Bis PPD. Jika systemnya berhasil dijalankan, maka bukan tak  mungkin bisa menjadi Piot Prroject untuk daerah lain.

Kondisi Kabin Yang Lebih Nyaman dan Manusiawi

Read More…